Resep dan Cara Membuat Bakwan Bayam |
Bahan:
- 1 ikat (50 gram) bayam, disiangi
- 50 gram taoge
- 150 gram wortel, diserut kasar
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 25 gram tepung beras
- 25 gram tepung sagu
- 1 butir telur, dikocok lepas
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- 200 ml air
- minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
- 3 siung bawang putih
- 1 1/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica
- 2 buah cabai rawit merah
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1 cm kunyit, dibakar
Cara membuat:
- Aduk rata tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, bumbu halus, air, dan telur.
- Masukkan bayam, taoge, wortel, dan daun bawang. Aduk rata.
- Sendokkan dalam minyak yang sudah dipanaskan.
- Goreng dengan minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang.
Untuk 20 buah. Selamat Mencoba ^_^
0 Komentar untuk "Resep dan Cara Membuat Bakwan Bayam"
Berkomentarlah Sesuai aturan, agar komentar anda bisa terbit dan mendapatkan kunjungan balik. -NO LIVE LINK- atau akan di hapus.